KKB Wirogunan Terima Kunjungan TP PKK Bayung Lencir: Inspirasi untuk Berkontribusi Lebih Baik

Wirogunan- Kampung Keluarga Berkualitas (KKB) Kelurahan Wirogunan, Kemantren Mergangsan, Kota Yogyakarta, kembali menjadi kunjungan studi tiru, Senin (27/1/2025). Kali ini, KKB Wirogunan menerima kunjungan dari Tim Penggerak PKK (TP PKK) Kecamatan Bayung Lencir, Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan.

Sebanyak 29 peserta hadir langsung di Balai Kampung Bintaran, Wirogunan, untuk mempelajari lebih dalam tentang praktik terbaik yang dijalankan KKB Wirogunan.

Ketua TP PKK Kecamatan Bayung Lencir, Ibu Agustuti Imron, SE. memimpin rombongan, dan juga diikuti oleh Koordinator Penyuluh KB, Ibu Mery Rahmalina, SKM., serta Ketua TP PKK Pokja 4 Bayung Lencir.

Kedatangan mereka disambut hangat oleh jajaran pengurus KKB Wirogunan, termasuk Lurah Wirogunan Siti Mahmudah Setyaningsih, S.A.P., Ketua TP PKK Wirogunan Sumaryati, S.Pd., Ketua KKB Wirogunan Siti Noor Widjiyati, dan Ketua Rumah Data Kependudukan (RDK) Wira Sembada, Abdul Razaq, M.Si.

Lurah Wirogunan, Siti Mahmudah Setyaningsih mengapresiasi kehadiran  rombongan TP. PKK Bayung Lencir di Kelurahan Wirogunan.

"Beragam potensi di Kelurahan Wirogunan, antara lain wajik khas Wirogunan, "Gerdu Kuning", LLT Wira Wredha", UPPKA dan beragam kegiatan lainnya. Ini semua untuk mewujudkan kualitas keluarga dan masyarakat," ujar Siti Mahmudah.

Sementara Agustutin Imron dalam sambutannya menyatakan ucapan terima kasih kepada Lurah dan pengurus KKB "Sekar Mekar" Wiroguna serta pengurus TP. PKK.

"Kehadiran kami dan rombongan, ingin studi tiru dan belajar terkait dengan administrasi dan kegiatan PKK, juga kegiatan pada KKB "Sekar Mekar" dan Rumah Data.

Abdul Razaq, Ketua RKB Wira Sembada  memaparkan tema, “Terus Berikhtiar Wirogunan Berdaya, Semangat Gotong Gandeng Gendong untuk Mewujudkan Kampung Keluarga Berkualitas.”

Ia menjelaskan pilar utama yang menjadi landasan program KKB Wirogunan, termasuk semangat kolaborasi “gandeng gendong” yang melibatkan berbagai elemen masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan kualitas hiudp keluarga danmasyarakat.

Paparan Abdul Razaq juga menyoroti inovasi digital yang dikembangkan oleh RDK Wira Sembada. Dengan penyajian data berbasis grafis yang dapat diakses melalui tautan daring, RDK Wira Sembada mempermudah stakeholder untuk memperoleh informasi secara cepat dan efisien. Bahkan, untuk komunikasi lebih lanjut, masyarakat atau stakeholder hanya perlu mengklik tautan WhatsApp yang terhubung langsung dengan Ketua KKB Wirogunan.

Namun, Abdul Razaq juga tidak mengabaikan tantangan yang dihadapi, seperti keterbatasan dana, kurangnya sumber daya manusia, dan motivasi warga yang masih perlu ditingkatkan.

Dengan penuh semangat, ia mengajak rombongan dari TP PKK Bayung Lencir untuk bersama-sama memanfaatkan hidup dengan cara berkontribusi aktif bagi masyarakat.

“Hidup harus bermanfaat. Mari kita terus berbuat baik, berkontribusi, dan menciptakan perubahan positif untuk masyarakat,” ungkap Abdul Razaq, yang juga Dosen ASMI Desanta Yogyakarta mengakhiri paparannya dengan penuh motivasi.

Kegiatan dilanjutkan dengan meninjauan langsung administrasi PKK dan dialog serta sharing dengan kader TP. PKK.

Belajar batik Shibory di UPPKA Atiek Shibory, mengakhiri kunjungan rombongan TP. PKK Bayung Lencir di Kelurahan Wirogunan.

Kunjungan ini diharapkan memberikan manfaat besar bagi TP PKK Bayung Lencir dalam mengembangkan Kampung KB di wilayah mereka. (KangRozaq)


#wirogunansemarak  #kkbwirogunan  #rkbwirasembada
#desanta #asmidesanta #desantajogja #desantakeren #desantahebat #pmbdesanta